Rerangka Manajemen Keuangan

Esensi dari ilmu keuangan adalah integrasi dari ilmu matematika dan manajemen. Aspek mendasar dari blok besar ilmu manajemen keuangan sendiri adalah penilaian dan pengelolaan dari alokasi sumber daya kapital yang terhubung dengan sistem pasar keuangan itu sendiri. Untuk memahami perputaran uang dalam perusahaan dan lingkungan keuangan, perlu diperhatikan perspektif keuangannya (investor dan perusahaan) karena peran manajer keuangan bertugas "menjembatani" antara dua sisi tersebut. Melalui aktivitas penganggaran (budgeting) manajer keuangan mengelola secara optimal (efektif dan efisien) kecukupan sumber daya kapital secara internal (operating + financing) dan eksternal (investing). Untuk memahami lebih lanjut gambaran besar manajemen keuangan dapat dilihat dalam bagan di bawah ini:
  

Lebih lanjut, bagaimana tanggung jawab manajer keuangan dalam meningkatkan nilai perusahaan dapat dipahami dari aspek-aspek yang disajikan dalam bagan berikut:


Jika diperhatikan dari bagan di atas, sisi kiri merupakan ranah bisnis (dapat dianalogikan seperti mesin) sedangkan sisi kanan merupakan ranah interaksi dengan sistem ekonomi. Sehingga dalam praktiknya, paling tidak perusahaan (sisi bisnis) melalui keputusan-keputusan alokasi sumber daya kapital dapat dilakukan dengan mekanisme proses yang meliputi: (1) tanpa perantara (2) tidak langsung, dan (3) tidak langsung dengan perantara keuangan.


Perlu diingat bahwa aplikasi dan pengembangan teori ilmu keuangan merupakan berbagai upaya menjelaskan hubungan-hubungan antar pihak-pihak yang beraktivitas ekonomi (economic agents), dalam hal ini menggunakan uang sebagai alat transaksi di dalam sistem ekonomi. Sehingga dalam memahami ilmu keuangan diperlukan logika-logika dan pemahaman yang disertai dengan ketajaman membaca hubungan antar mekanisme pada pihak-pihak ini.


Rekomendasi Bacaan
Brealey, R. A., Myers, S. C., & Allen, F. (2008). Principles of Corporate Finance (9th ed.). New York, NY: McGraw-Hill/Irwin.

Ehrhardt, M. C., & Brigham, E. F. (2011). Financial Management: Theory and Practice (13th ed.). Mason, OH: South-Western Cengage Learning.

Ross, S. A., Westerfield, R. W., & Jordan, B. D. (2008). Corporate Finance Fundamentals (8th ed.). New York: McGraw-Hill/Irwin.

Comments

Popular posts from this blog

Tutorial: Mengunduh Data Keuangan Dari Yahoo! Finance

Triangulasi (Metode Campuran)

Membuat Tabel (Siap) Publikasi di Stata